Darucan O.G Is Cultural Synergy

THESE TOYS, ARE PRESENTING TRADITIONAL AND MODERN ARTS CULTURE.

Crack, sinergi antara kultur modern Graffiti, HipHop dan tradisional Jepang.

Sinergi kultur itu berhasil terkoneksi dengan sangat menarik dan menjadi ciri khas di setiap karakter ilustrasi yang ia gambar. Menurutnya, inspirasi itu datang dari apa yang sedang terjadi sekarang dan memori masa lalu di lingkungan tempat ia tumbuh besar.

Ia begitu enjoy mengkoneksikan dua elemen penting ke dalam karyanya, Hal itu juga yang menjadi alasan mengapa Crack begitu menyukai warna Oranye. katanya, kombinasi antara kekuatan energi diwarna merah dan kebahagiaan diwarna kuning membuat keseimbangan itu ada pada warna Oranye. Cukup menarik!

Pergerakannya di skena Graffiti Indonesia pun terus berlanjut, bahkan medium yang digunakannya pun tak hanya sebatas tembok dan kanvas. Ia pun mulai terinspirasi untuk membuat karya dengan medium lain seperti Toys. Bermula saat Ia menghadiri salah satu acara Art Exhibition pada tahun 2006 yaitu Royal Consortium. Ia mengaku dari situlah awal mula terinspirasi dan jatuh cinta dengan Urban Toys.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *